Minggu, 17 Juni 2012

Teknik dan Metode Public Speaking Untuk Meningkatkan Kemampuan dan Keberanian Berbicara di Depan Umum Bagi Pejabat, Aparatur Pemerintah, DPRD, Para Pemangku Kepentingan dan Individu Yang Terkait

Surat No : 119/LPKPD/VI/2012



Dengan hormat,

Seiring berkembangnya peranan teknologi membuat kita dituntut untuk dapat melakukan komunikasi yang tepat waktu dan tepat sasaran. Dalam berbicara yang baik, setiap pokok pembicaraan yang akan kita mulai dan akan kita sampaikan kepada orang-orang haruslah dimulai dengan awalan, dilanjutkan isi pembicaraan dan diakhiri dengan penutup. Untuk dapat sukses berbicara di muka umum harus menguasai yang biasa disebut 3 (tiga) V, yaitu Visual, Vocal dan Verbal. Visual berarti gestur tubuh atau perilaku yang kita tunjukkan kepada orang-orang saat kita berbicara. Vocal berarti intonasi suara kita saat sedang melakukan pembicaraan dan Verbal yang terkait pengetahuan. Sejauh mana pengetahuan kita terhadap isu-isu yang berkembang dan terkait pembicaraan yang kita hadapi. Semua mengacu pada tujuan seberapa tepatkah dan seberapa efektifkah cara kita dalam berkomunikasi agar maksud dan tujuan kita dapat dimengerti dengan baik dan benar oleh Audience.

Disisi lain dalam  rangka meningkatkan dan menjamin kelancaran serta ketertiban acara yang di selenggarakan oleh Pemda  atau SKPD, maka Peran Aparatur di Bidang Keprotokolan dan MC memegang peranan yang sangat Penting dan Strategis, dimana bidang tugas Keprotokolan dalam sebuah instansi merupakan ujung tombak pembangunan dan pengembangan citra Organisasi. Pejabat protokol sebagai aparatur pembangunan citra dituntut mempunyai kemampuan komunikasi yang rata-rata melebihi rata-rata kebanyakan aparat lainnya. Sejalan dengan hal tersebut kegiatan-kegiatan resmi yang memerlukan pelayanan keprotokoleran diberbagai lembaga pemerintah maupun swasta semakin dituntut kemampuan profesinya, hal tersebut dapat terlihat dari bagaimana menata keprotokolerannya. Petugas Keprotokolan dan Pembawa Acara ( MC ) perlu diberi pengetahuan dan ketrampilan baik teori maupun praktek agar dapat bertugas secara lebih profesional.

Sehubungan hal tersebut diatas, kami Lembaga Pengembangan Keuangan dan Pemerintahan Daerah (LPKPD) yang merupakan lembaga dibawah Pembinaan dan Pengawasan Ditjen Kesbangpol Kemdagri SKT No. 01-00-00/0036/D.III.4/II/2012 dengan didukung Narasumber yang ahli dibidangnya telah menyiapkan kegiatan Diklat Nasional :

1.
Teknik dan Metode Public Speaking Untuk Meningkatkan Kemampuan dan Keberanian Berbicara di Depan Umum Bagi Pejabat, Aparatur Pemerintah, DPRD, Para Pemangku Kepentingan dan Individu Yang Terkait


    Tanggal
:  11 – 12 Juli 2012
:  07 – 08 Agustus 2012
Angkatan I
Angkatan II

2.
Manajemen Keprotokolan dan Master Of Ceremony (MC) Dalam Rangka Meningkatkan Wawasan, Ketrampilan dan Pengetahuan Bagi Protokol dan  M.C  di Daerah


     Tanggal
:  18 – 19 Juli 2012
:  09 – 10 Agustus 2012
Angkatan I
Angkatan II

 Tempat         
:  Hotel LOSARI ROXY Jl. Hasyim Ashari No. 41, Jakarta  Pusat
 Biaya
:  Rp. 3.800.000,- ( Tiga Juta Delapan Ratus Ribu Rupiah ) Per Peserta

Mengingat pentingnya Diklat tersebut diatas, kami mengharapkan kehadiran Bapak dan Ibu Bupati, Bapak dan Ibu Walikota, Ketua PKK & Anggota, Badan Pemberdayaan Perempuan, Dharma Wanita, DPRD, BPPKB, Pejabat / Staf Bidang Keprotokolan, Kehumasan dan Pembawa Acara (MC) untuk dapat mengikuti acara yang kami selenggarakan. Pendaftaran peserta dapat menghubungi Panitia LPKPD di Telepon / Fax : 021-75872135, 7566695, Hp. 0813-10081468, 0813-87640100, 0817-9869823 dan 0821-24954141 E-mail : lpkpdjakarta@gmail.com.

Demikian untuk maklum, atas perhatian dan kesediaan Bapak/Ibu kami ucapkan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar